Halo sobat VISI! Sudah tidak terasa tahun ajaran baru akan berlangsung, yakni tahun ajaran 2022/2023. Tentunya dengan adanya ajaran baru ini, universitas pendidikan ganesha akan mengadakan pengenalan kehidupan kampus bagi mahasiswa baru atau dapat disingkat dengan PKKMB. Untuk PKKMB kali ini kami akan meliput salah satu fakultas UNDIKSHA yakni Fakultas Olahraga dan Kesehatan. Apa sajasih PKKMB Fakultas Olahraga dan kesehatan ini? Yuk simak informasi yang akan kami sampaikan.
Kegiatan PKKMB Fakultas Olahraga dan Kesehatan tahun 2022 ini akan dilaksanakan secara luring atau offline. Kegiatan PKKMB ini akan dilaksanakan pada Gor Fakultas Olahraga dan Kesehatan Undiksha. Kegiatan akan dilaksanakan selama tiga hari yakni pada tanggal 18 Agustus 2022 sampai dengan tanggal 20 Agustus 2022. Untuk peserta PKKMB ini akan diikuti oleh mahasiswa baru yang sudah dinyatakan tercatat aktif sebagai mahasiswa Undiksha dan telah memiliki NIM serta mahasiswa yang tidak mengikuti atau yang tidak lulus pengenalan fakultas pada periode sebelumnya wajib untuk ikut kegiatan PKKMB tahun 2022 ini. Untuk keamanan, kenyamanan, dan kelancaran kegiatan PKKMB peserta wajib menaati protokol kesehatan dan minimal telah mendapatkan dosis vaksin ketiga (booster) Covid-19.
Adapun rangkuman kegiatan PKKMB pada hari pertama (DAY #1) 18 Agustus 2022 yaitu sebagai berikut :
- Untuk acara pembukaan PKKMB Fakultas Olahraga dan Kesehatan adapun beberapa rangkain kegiatan yang akan di laksanakan yakni :
- Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Undiksha
- Doa
- Laporan Ketua Panitia atas nama Ananda Matendra Putra
- Sambutan Dekan Fakultas Olahraga dan Kesehatan sekaligus membuka acara secara resmi atas nama I Ketut Budaya Astra, S. Pd., M. Or.
- Penyematan Tanda Peserta Mahasiswa Baru
- Selanjutnya akan dilaksanakan pengenalan staf pimpinan Fakultas Olahraga dan Kesehatan
- Setelah dilaksanakannya pengenalan staf, acara dilanjutkan dengan Penyampaian Materi 1 yakni materi tentang” Akademik” dan penyampaian Materi 2 tentang “Sarana dan Prasana” Fakultas Olahraga dan Kesehatan.
Pada hari kedua, kegiatan PKKMB Fakultas Olahraga dan Kesehatan melakukan pengenalan jurusan pendidikan olahraga berikut merupakan Rangkuman kegiatan PKKMB pada hari kedua (DAY #2) 19 Agustus 2022 yaitu :
- Penyampaian materi 1 “Pengenalan Nilai, Etika, Tata Krama dan Contoh Kehidupan Kampus” yang disampaikan oleh Dr. I Ketut Iwan Swadesi, S.Pd.,
- Penyampaian Materi 2 “Tata Cara Penyusunan KRS” yang disampaikan oleh I Gede Suwiwa S.Pd., M.Pd.
- Penyampaian Materi 3 “Materi Ormawa” yang disampaikan oleh Ni Luh Putu Dwi Sucita Dartini, S.Pd., M.Pd.
- Pengenalan susunan kepengurusan dan Program Kerja HMJ Pendidikan Olahraga yang disampaikan oleh Pengurus HMJ Pendidikan olahraga
Merupakan rangkuman kegiatan PKKMB pada hari ketiga (DAY #3) 20 Agustus 2022 yaitu :
- Penyampaian Materi “Kegiatan Kemahasiswaan” yang disampaikan oleh Wakil Dekan III atas nama I Kadek Happy Kardiawan, S. Pd., M. Pd.
- Pengenalan Pengurus BEM dan PROKER BEM Fakultas Olahraga dan Kesehatan yang disampaikan oleh Ketua BEM dan Wakil Ketua BEM
- Untuk acara penutupan sendiri Adapun rangkaian acaranya, sebagai berikut :
- Menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars Undiksha
- Sambutan Dekan Fakultas Olahraga dan Kesehatan sekaligus menutup acara secara resmi
- Penanggalan Tanda Mahasiswa Baru.
Berikut merupakan hasil wawancara :
Ananda Matendra Putra sebagai ketua panitia dalam kegiatan PKKMB FOK mengatakan bahwa panitia sudah mempersiapkan acara sekitar 1 bulan baik dari susunan panitia, tugas-tugas panitia, serta susunan acaranya. Panitia PKKMB merancang dan menjadikan satu serta berbagai ormawa di FOK untuk bergabung dan bekerjasama dalam kegiatan PKKMB ini. Namun, ada masih ada kendala dalam kegiatan ini seperti pelaksanaan terkait jam karena dari kota menuju lokasi kegiatan dirasa cukup jauh. Selain itu, Ananda Matendra Putra atau biasa dipanggil Ananda juga mengatakan bahwa dalam kegiatan PKKMB ini terdapat hal baru dan inovasi sebelumnya, hal ini disebabkan karena acara yang dilakukan secara luring sehingga panitia dan mahasiswa lebih semangat untuk mengikutinya. Kegiatan yang dilakukan secara luring ini juga dapat membantu panitia untuk memperlihatkan mengenai isi fasilitas yang ada di FOK. Beliau berharap kedepannya PKKMB bisa dilaksanakan secara luring lagi dan tidak ada kendala baik terkait masker, waktu pelaksanaannya serta kedepannya diharapkan semua kegiatan terealisasikan dengan baik.
Selama kegiatan PKKMB kami juga berkesempatan untuk mewawancarai salah satu peserta atau mahasiswa baru. Putu Bayu Sastrawan sebagai salah satu mahasiswa baru dari Falkutas Olahraga dan Kesenian yang mengikuti kegiatan PPKMB di Gedung Tennis Indoor FOK Undiksha merasa sangat antusias mengikuti kegiatan PKKMB di FOK. Bayu Sastrawan yang biasa akrab di panggil Bayu mengatakan bahwa dalam mengikuti kegiatan PKKMB Di fakultas itu sangat tidak sesuai dengan ekspektasi. Namun, setelah mengikuti PKKMB ternyata banyak materi yang didapatkan, mulai dari pertama tentang penjelasan akademik pembelajaran, sarana dan prasarana di FOK. Persiapan yang Bayu lakukan untuk mengikuti PKKMB ini hanya sedikit karena waktu yang diberikan juga terbatas, dengan konsisten dan tujuannya untuk bisa lulus di PPKMB maka semua tugas dikerjakan dengan sungguh-sungguh. Selama kegiatan berlangsung kendala yang dihadapi hanya pada saat pengerjaan tugas seperti contohnya dalam pembuatan isi yang ada beberapa hal yang tidak diketahui. Harapan Bayu untuk FOK itu sendiri yaitu ia berharap FOK kedepannya dapat mewujudkan visi dan misinya untuk menjadi fakultas yang unggul berdasarkan falsafah Tri Hita Karana di Indonesia pada tahun 2045 selain itu Bayu berharap agar bisa menjadi salah satu mahasiswa yang berprestasi.
Sekian hasil wawancara kami dengan dua narasumber kami yaitu Ananda Matendra Putra sebagai ketua panitia dalam kegiatan PKKMB FOK dan Putu Bayu Sastrawan sebagai salah satu mahasiswa baru (peserta). Selanjutnya setelah penanggalan Tanda Mahasiswa Baru dilakukan yang sekaligus menandakan berakhirnya Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru Fakultas Olahraga dan Kesehatan tahun 2022 dengan ini kegiatan telah resmi dinyatakan berakhir. Sekian informasi yang kami sampaikan terkait PKKMB Fakultas Olahraga dan Kesehatan hari pertama, Universitas Pendidikan Ganesha pada tanggal 18 Agustus 2022 sampai dengan 20 Agustus 2022. Kami tim #9 liputan dari UKM VISI mengucapkan terimakasih atas perhatiannya.
Penulis:
-
Surya Cewanayana, Wahyu Pramana, Miftahul Jannah, Trisna Savitri